Dandim 0206/Dairi Pimpin Upacara Bendera Di SMAN 2 Sidikalang

Dandim 0206/Dairi Pimpin Upacara Bendera Di SMAN 2 Sidikalang

Lensaperistiwa.com Sidikalang

Komandan Kodim (Dandim) 0206/Dairi, Letkol Inf Goklas Pirtahan Silaban, bertindak sebagai pembina dalam Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di SMA Negeri 2 Sidikalang pada Senin, 18 November 2024. Upacara yang berlangsung di halaman sekolah ini dimulai pukul 07.30 WIB dan diikuti oleh 1.067 siswa, jajaran guru, serta Kepala Sekolah Rudy Harto Siringoringo.

Dalam amanatnya, Letkol Inf Goklas menegaskan bahwa upacara bendera bukan sekadar rutinitas, melainkan simbol penghormatan kepada lambang negara. Ia mendorong para siswa untuk memahami pentingnya nilai-nilai bela negara yang dapat diterapkan melalui tanggung jawab utama mereka sebagai pelajar. “Bela negara dapat diwujudkan dengan kesungguhan dalam belajar, baik di dalam kelas maupun melalui kegiatan ekstrakurikuler seperti olahraga, seni, dan pramuka,” ujar Letkol Goklas. Berita selengkapnya

lensaperistiwa

lensaperistiwa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *