Pjs Bupati Labuhanbatu, kunjungi Desa Denai Lama, Kecamatan Panai Labu, Kabupaten Deli Serdang

Pjs Bupati Labuhanbatu, kunjungi Desa Denai Lama, Kecamatan Panai Labu, Kabupaten Deli Serdang

Labuhanbatu LensaPeristiwa.com-Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Labuhanbatu Dr. H. Faisal Arif Nasution, S.Sos. M.Si mengunjungi Desa Denai Lama, Kecamatan Panai Labu, Kabupaten Deli Serdang. Sabtu (16/11/2024).

 

Pjs Bupati mengatakan kedatangannya dengan rombongan kesini, ke desa Denai Lama dalam rangka study tiru.

 

“Kedatangan kami dari kabupaten labuhanbatu kesini untuk studi tiru, yang artinya kami ingin meniru keberhasilan Desa Denai Lama dalam mengelola BUMdes,” ucapnya.

 

Ia pun menyampaikan keberhasilan suatu desa adalah atas dasar kemauan, yaitu bagaimana kemauan kita untuk mengelola menumbuh kembangkan desa dan memberdayakan masyarakat yang ada di desanya.

 

“Intinya adalah kemauan kita pemerintah desa, pemerintah kecamatan dan pemerintah daerah, untuk kemajuan desa tersebut,” jelasnya.

 

Pjs Bupati juga berpesan kepada para camat yang ada di Kabupaten Labuhanbatu untuk bisa meniru keberhasilan Desa Denai lama dalam menumbuh kembangkan desa dari segala aspek.

 

“Jadi tolong pak camat lakukan pembinaan ke kepala desa, contoh desa – desa yang sudah berhasil memberdayakan masyarakatnya dan tolong liat BUMDes yang sudah tumbuh kembang, terapkan di desa kita, paling tidak dari 75 Desa yang ada di Kabupaten Labuhanbatu ada beberapa desa yang bisa tumbuh dan berkembang,” ujarnya.

 

Pjs Bupati pun berharap kepada para peserta study tiru untuk memanfaatkan waktu sebaik baiknya, amati tiru dan modifikasi.

 

Menutup sambutannya Pjs Bupati mengucapkan terima kasih atas sambutannya kepada Pemerintah Kabupaten Deli Serdang dan Pemerintah Desa Denai Lama.

 

Turut mendampingi Diskominfo, Kadis PMD Labuhanbatu Abdi Jaya Pohan Para Camat se Kabupaten Labuhanbatu dan para kepala desa.(Sutrisno)

Nikolensa

Nikolensa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *