Anak Yatim Terima Santunan Di Kampung Cikole Desa Cijulang
Lensaperistiwa.com – Kabupaten Ciamis
Sebanyak 30 anak yatim di kampung Cikole desa Cijulang kecamatan Cihaurbeuti Ciamis mendapatkan santunan berupa uang dan makanan makanan ringan, Sabtu (14/10/2023).
Pembagian santunan tersebut sudah berjalan selama 3 tahun yang diberikan rutin dua Minggu atau sebulan sekali.
Bukan hanya santunan anak yatim, bulan kemarin satu nenek jompo yang bernama Mak Emet diberikan kursi roda.
Dendi Suhendi selaku pengurus yatim mengatakan, dirinya mengucapkan banyak terimakasih kepada para donatur yang enggan di sebutkan namanya.
“Semoga apa yang telah diberikan kepada anak anak disini bisa bermanfaat juga apa yang telah diberikan oleh para donatur semoga Alloh SWT mengantinya dengan yang lebih baik lagi,” kata Dendi.
Salah satu donatur yang enggan disebutkan namanya menyebut, tujuannya memberikan santunan yaitu untuk meringankan beban anak anak yatim serta memberikan suport bagi mereka bahwa kita bisa maju dan sukses meskipun tidak mempunyai orang tua.
“Kami berharap kepada semua anak anak yatim agar bersekolah dengat rajin tetap semangat dan bahagia dalam menjalani hidup sama dengan anak lainya yang masih memiliki orang,” tandasnya.( W.H )